Pentingnya Upacara Bendera Setiap Hari Senin di SMP Insan Cendekia Mandiri
  • 2024-06-19
  • Sekolah ICM
Edukasi

Pentingnya Upacara Bendera Setiap Hari Senin di SMP Insan Cendekia Mandiri

Sidoarjo –  Setiap hari Senin, di SMP Insan Cendekia Mandiri melaksanakan kegiatan upacara Bendera pada pagi hari sebelum Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dimulai. Upacara Bendera setiap hari Senin, yang diikuti seluruh Pendidik, Tenaga Kependidikan, dan Para Peserta Didik di halaman sekolah.

Pada pelaksanaan upacara pagi ini, yang menjadi petugas upacara adalah kelas VIII-B, sedangkan yang bertindak sebagai Pembina upacara adalah Ustadzah Ira Almaidah, S.Pd. (Wali Kelas VIII-B). Sebelum menjadi petugas upacara, para siswa akan diberikan waktu untuk berlatih upacara dan dibimbing oleh kakak kelas agar saat upacara bisa bertugas dengan baik.

Ira Almaidah mengawali sambutannya, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada  pelaksana upacara pagi ini yakni siswa kelas VII-B dan kepada seluruh siswa. “Alhamdulillah upacara hari ini tertib dan lancar, saya ucapkan terima kasih kepada siswa yang bertugas dan sudah berlatih dari beberapa hari yang lalu. Ini hasilnya sungguh luar biasa, dan terima kasih juga untuk semua anak-anak yang telah mengikuti upacara pagi hari ini dengan tertib,” Ucap Ustadzah Ira.

“Hari ini ustadzah menyampaikan bahwasanya MKB untuk diri kita sangat penting. 7 Komponen pilar yakni visi pribadi, pola pikir positif, kekuatan akhlak, ketangguhan, kecerdasan, perilaku reflektif, kemandirian dan kerjasama harus dilakukan setiap individu,” ujar Ustadzah Ira.

Pelaksanaan upacara bendera yang dilaksanakan setiap hari Senin mempunyai nilai yang sangat positif bagi Masyarakat sekolah, khususnya di SMP Insan Cendekia Mandiri. Selain sebagai sarana untuk mengenang jasa para pahlawan, mendidik kedisplinan, dan ketegasan sebagai pondasi untuk membangun nasionalisme Indonesia. Hal inilah yang juga disampaikan kepada siswa setiap mengikuti upacara bendera yakni bertujuan untuk mengajarkan dan mendidik sikap disiplin, rasa hormat, bersemangat dalam belajar, berjiwa patriotism dan nasionalisme.